Menpora Zainudin Amali Resmi Kukuhkan Presidium Nasional Suporter Sepakbola Indonesia

oleh
oleh
Pengukuhan Presidium Nasional Suporter Sepakbola Indonesia

BahasaPublik, JAKARTA – Menteri pemuda dan olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali resmi mengukuhkan Presidium Nasional Suporter Sepak Bola Indonesia (PN-SSI) di Gedung Kemenpora, Rabu (22/2/2023)

Menpora Amali mengatakan, pengukuhan Presidium Nasional Suporter Sepak Bola Indonesia sesuai dengan amanat Undang-undang Nomor 11 Tahun 2022 tentang Keolahragaan.

“Komunitas suporter berhimpun dalam satu presidium, nantinya mereka yang akan keliling ke seluruh Indonesia dalam rangka sosialisasi dan menjelaskan tentang peraturan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2022 tentang keolahragaan. Saya kira di situ jelas tentang hak dan kewajibannya, dan mereka harus berorganisasi,” ujar Amali.

Ia menjelaskan, dalam Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2022 tentang Keolahragaan, ada bunyi yang mengatur soal hak dan kewajiban suporter. Nantinya, presidium ini akan mengurus basis suporter di tanah air agar implementasi undang-undang tersebut dapat dilakukan.

“Jadi salah satu tugas mereka mensosialisasikan dan mendorong suporter yang di klub-klub membentuk organisasi. Itu karena perintah-perintah (Undang-undang), bahkan harus ada AD/ART dan lain sebagainya, itu perintah undang-undang. Jadi mereka menjalankan perintah undang-undang,” tuturnya.

Baca juga: Ketum PSSI: Pemerintah Dukung Penuh Transformasi Sepak Bola Indonesia

Menpora berharap, PN-SSI nantinya tak hanya dibentuk di tingkat pusat, tetapi akan terbentuk di daerah-daerah dan yang paling utama adalah di klub-klub baik Liga 1, Liga 2, Liga 3.

Sementara itu, Daeng Uki selaku ketua umum Nasional Suporter Sepak Bola Indonesia mengatakan bahwa tim ini terdiri dari beberapa elemen suporter di Tanah Air.

Kata dia, pihaknya bersama PSSI berkomitmen untuk berkontribusi membuat suporter-suporter Indonesia lebih baik. Sehingga, kejadian-kejadian kelam terdahulu yang melibatkan suporter tak lagi terulang.

“Hari ini dikukuhkan oleh bapak menteri olahraga kita dan InsyaAllah mulai hari ini pula kami beserta semua teman-teman akan bekerja, bagaimana sepak bola Indonesia khususnya dari suporter di Tanah Air kita ini ke depannya lebih baik lagi, lebih dewasa lagi sehingga apa yang kita inginkan bersama, kita ingin menyaksikan sepak bola yang nyaman, yang indah, yang bisa kita nikmati bersama,” ucap Daeng Uki. (Fitman A)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *