KARAWANG – Bupati Kabupaten Karawang dr. Hj. Cellica Nurrachadiana memberikan penghargaan kepada Kasat Lantas Polres Karawang AKP La Ode Habibi Ade Jama.
Penghargaan itu diterima Laode Habibi bertepatan dengan hari Jadi Kabupaten Karawang ke-390 yang digelar di Lapangan Karangpawitan, Kabupaten Karawang, Kamis (14/9/2023).
Laode Habibi menjelaskan, penghargaan itu ia terima karena telah mengharumkan nama Kabupaten Karawang saat peringatan kemerdekaan RI ke-78 di Istana Negara. Dimana, ia berperan sebagai Komandan Kompi (Danki) Paskibraka 2023.
Atas penghargaan itu, Laode Habibi mengaku bahwa penghargaan itu sangat spesial karena diberikan bertepatan dengan hari jadi Kabupaten Karawang ke-390. Apalagi penghargaan itu diberikan langsung oleh Bupati.
“Terima kasih Kabupaten Karawang. Penghargaan ini dipersembahkan untuk seluruh masyarakat Karawang,” jelas Laode Habibi dalam keterangan tertulisnya.
Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa dirinya tidak akan berhenti disini. Ia mengaku akan terus berinovasi, berprestasi dan berupaya untuk memotivasi anak-anak muda Kabupaten Karawang.
“Agar menjadi motivasi kepada pemuda-pemudi Karawang, dan sebagai bentuk wujud perjuangan dari Kota Pangkal Perjuangan untuk bangsa,” ujarnya.
“Berikan yang terbaik dimanapun, kapanpun dan kepada siapapun,” lanjut Laode Habibi.
Pria jebolan Akpol 2012 ini pun berharap kedepan akan lebih banyak lagi Danki-danki Paskibraka Istana Negara yang muncul dari Kabupaten Karawang.
Menurut Habibi, Kabupaten Karawang adalah tempat lahirnya Proklamasi Kemerdekaan dan juga sebagai Kota Pangkal Perjuangan. “Jadi harus ada anak-anak muda yang berjiwa kemerdekaan dari Kabupaten Karawang,” katanya.
“Semoga para individu yang dapat apresiasi hari ini, dapat menginspirasi banyak orang untuk memberikan kinerja terbaik dalam kehidupannya,” katanya.
Baca juga: Menpora Dito Harap Bantuan Anggaran Untuk PSSI Bisa Tingkatkan Prestasi Timnas U-17
Sementara itu, Bupati Karawang dr. Hj. Cellica Nurrachadiana menyampaikan, penghargaan tersebut diharapkan mampu mendorong para individu berprestasi agar bekerja sesuai dengan passion dan dedikasi tinggi, serta mampu membuat torehan prestasi lainnya.
“Semoga para individu yang dapat apresiasi hari ini, dapat menginspirasi banyak orang untuk memberikan kinerja terbaik dalam kehidupannya,” katanya.
Cellica berharap, mereka yang meraih Piagam Penghargaan dapat mempertahankan bahkan meningkatkan prestasinya di berbagai bidang.
Ia mendorong mereka agar terus melakukan yang terbaik untuk mengharumkan nama Kabupaten Karawang. (FA- Red)